PEKANBARU – Sebagai bentuk dukungan terhadap warga masyarakat desa binaan, Babinsa Kelurahan Sekip Koramil 04/Lph Kodim 0301/Pekanbaru Serda Satia Eka Putra melakukan pendampingan program ekonomi.
Program ekonomi kreatif itu merupakan salah satu program TMMD yang dilaksanakan beberapa waktu lalu berupa pengolahan lidi kelapa sawit menggunakan mesin bubut.
Pada kesempatan itu, Serda Satia Eka Putra melakukan pendampingan dan mendemonstrasikan cara menggunakan Mesin serut lidi sawit dihadapan Danrem 031/WB, Gubernur Riau Samsuar, Kasi Teritorial Korem, Dandenpal Pekanbaru.
Dan mesin serut lidi sawit yang diproduksi oleh Detasemen Peralatan Angkatan Darat (Denpal) Pekanbaru rencana akan di distribusikan ke UMKM di seluruh Kodim jajaran Korem 031/WB.
Yang nantinya hasil dari produksi lidi sawit ini akan di Ekspor ke negara India untuk bahan baku pembuatan Dupa dan ke Singapura untuk bahan pembuatan Kanvas Rem kendaraan.
Danramil 04/Lph Kapten Arm Febrizal saat di konfirmasi mengatakan, pendampingan itu dilakukan untuk memastikan berjalannya program ekonomi kreatif tersebut.
Selain itu juga untuk memberikan dukungan dan semangat agar masyarakat lebih giat dalam melakukan ekonomi kreatif guna meningkatkan perekonomian dengan menggunakan mesin bubut sehingga produktivitas meningkat.
“Lidi kelapa sawit ini apabila sudah dibersihkan akan dijual ke tempat penampungan lidi, dengan menggunakan mesin bubut ini, diharapkan dapat menggenjot produktivitas,” ungkap Danramil.***