Babinsa dan Tiga Pilar Gelar Komsos Untuk Laksanakan Vaksinasi Warga Yang Belum Vaksin

Daerah82 Dilihat

PEKANBARU-Babinsa Kel.Perhentian Marpoyan Serma Sarnata Koramil 05/Sail Kodim 0301/Pbr giat melalsanakan Komsos Bersama Seklur Bapak Willy dan Honorer Sdr Randi bertempat di Kantor Kelurahan jalan Berlian Perum Resident Rt 03 Rw 02 Kel.Perhentian Marpoyan Kec.Marpoyan Damai Kota Pekanbaru.Kamis (3/2/22).

Komsos membahas masalah kegiatan kedepannya dan mengajak untuk sama – sama menghimbau kepada warga untuk melaksanakan Vaksinasi bagi yang belum vaksin.

Serma Sarnata mengatakan, pihaknya selalu siap untuk memberikan dukungan dalam upaya penanganan Covid-19 bagi masyarakat, termasuk dalam kegiatan vaksinasi untuk selalu memantau dan memberikan pendampingan dalam setiap pelaksanaan vaksinasi.

“ Kegiatan ini kita lakukan bertujuan agar pelaksanaan vaksinasi  yang merupakan langkah lanjutan untuk mencegah penyebaran Covid-19 varian terbaru, yakni varian omicron bisa berjalan dengan lancar dan aman,” terangnya.

Dirinya juga berharap agar seluruh warga tetap disiplin menerapkan protocol kesehatan, salah satunya dengan selalu memakai masker saat beraktifitas diluar rumah,***

Tinggalkan Balasan